Rabu, 23 Mei 2018

Sambangi Imam Mesjid Petugas Satbinmas Sambaikan Pesan-pesan kamtibmas.

Polres Ternate - Kegiatan sambang dan silaturahmi oleh Petugas Satbinmas Polres Ternate di pimpin Kanit Bintibmas Aiptu Sahrudin Hi. Ahmad ke Imam mesjid Nurul huda Kelurahan Tafure Kec. Ternate Utara. Kamis (24/05/2018).

Kegiatan tersebut di lakukam dalam rangka mengantisipasi gangguan kamtibmas dan menjalin tali silaturahmi serta kedekatan dengan warga masyarakat dan melakukan pembinaan kepada warga. Sesuai dengan atensi Kapolres Ternate AKBP Azhari Juanda, S.iK agar seluruh anggota Polres Ternate bisa membina dan membangun hubungan yang baik dengan warga masyarakat di wilayah Kota Ternate sehingga warga tidak sungkan dan ragu untuk memberikan infomasi maupun mengadu tentang permasalahan kamtibmas maupun permasalahan lainnya yang ada di lingkungan tempat tinggal masing-masing, dengan banyaknya infomasi yang masuk dapat mempermudah menyelesaikan permasalahan yang ada, dan agar petugas bisa berprilaku memberikan contoh yang baik di masyarakat, sesuai dengan tugas dan tangguang jawab Polri yaitu melindungi, melayani dan menganyomi masyarakat dengan baik.

 
Selanjutnya sebagai bentuk pelayanan kepada warga masyarakat, petugas Satbinmas menanyakan masukan maupun saran dan menggali Informasi mengenai gangguan kamtibmas dan situasi kamtibmas kepada Imam mesjid bapak Sahbudin Umagapi, "lingkungan kami pada umumnya cukup kondusif, terima kasih atas kunjungannya kami harap agar kita selalu menjalin kedekatan dan silaturahmi yang baik" kata sahbbudin.

 

Kanit Bintibmas juga menyampaikan pesan pesan dan himbauan kamtibmas, agar dalam pelaksanaan kegiatan pengamanannya meningkatkan kewaspadaan antisipasi segala bentuk kejahatan dan waspada kenakalan remaja baik tawuran maupun peredaran narkoba di lingkungannya dan memberikan informasi apabila ada gangguan kamtibmas di lingkungannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar