Sabtu, 19 Mei 2018

Bersama Jamaah mesjid Nurul Insan Kel. Jati Petugas Satbinmas Ajak Tolak Paham-Paham Radikal.

Polres Ternate - Maraknya Pemberitaan Aksi Teror di media yang meresahkan masyarakat petugas Satbinmas di pimpin KBO Binmas IPTU Badir Sapsuha melaksanakan Sholat Dzuhur berjamaah di Mesjid Nurul Insan Kelurahan Jati Kec. Ternate Selatan ( Sabtu, 19/05/2018).

Kegiatas tersebut merupakan tindak lanjut dari perintah Kapolres Ternate AKBP Azhari Juanda, S.iK, dimana petugas Polres Ternate Tetap Proaktif menyambangi masyarakat. setelah sholat Dzuhur berjamaah selesai petugas Satbinmas bersilaturahmi dan menyampaikan pesan - pesan kamtibmas kepada Imam Mesjid Nurul Insan, Ust Alwi Albar dan para jamaah.

Pada kesempatan tersebut KBO Binmas menghimbau kepada para jamaah untuk saling menjaga tali silaturahmi dengan sesama tetangga dan menjaga kamtibmas dilingkungan tempat tinggal masing-masing, selain itu KBO Binmas juga mengajak para jamaah untuk bijak dalam menggunakan media sosial. Media sosial merupakan media untuk kita saling bersilaturahmi, bukan alat saling menebar kebencian dan bukan pula untuk menyebar berita hoax. "Mari kita sama-sama tolak dan perangi berita hoax demi keutuhan NKRI." Ajaknya.

KBO juga berpesan agar para jamaah selalu menjaga diri dalam pergaulan dan tidak terlibat dalam suatu organisasi yang mengatas namakan agama yang menentang Ideologi Pancasila yang merupakan dasar Negara kita, dan jika terdapat orang baru/ orang asing di lingkungan tempat tinggal agar segera melaporkan ke RT/RW guna dapat di data sehingga tidak menimbulkan persepsi negatif masyarakat. Tutup KBO Binmas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar